Detail karya tulis

Judul: Sawanan: Perpaduan Pengobatan Tradisional Jawa dan Medis di Era Globalisasi (Studi Kasus dan Analisis Sawan di Desa Karangnongko Kecamatan Nalumsari Kabupaten Jepara)
Nama Ketua : Shifa Faelasofia Chusna
Kelas : 12 IPS 1
NIS : 11483
Nama Anggota : Anita Rahmawati
Kelas : 12 IPS 1
NIS : 11459
Kategori : Sosial
Pembimbing : Rukiman, S.Pd
Tanggal Pengesahan : 16-05-2023
Abstrak : Penelitian ini mengenai perpaduan pengobatan antara pengobatan tradisional sawan atau pengobatan medis yang dimanfaatkan oleh masyarakat dalam upaya penyembuhan penyakit. Dokter dan penyembuh (dukun) adalah dua profesi yang dikenal masyarakat, tetapi dengan memakai cara yang berbeda. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan konsep sawan yang terdapat dalam masyarakat berdasarkan pertimbangan bahwa masyarakat setempat masih mengenal dan mempercayai sawan, mengetahui perbandingan antara perpaduan pengobatan tradisional Jawa dan medis dalam masyarakat di desa Karangnongko Jepara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian yang dipilih adalah Desa Karangnongko, Kecamatan Nalumsari, Kabupaten Jepara. Dipilihnya lokasi ini sebagai lokasi penelitian disebabkan karena di desa ini masih ditemukan sistem pengobatan tradisional, dan masih bisa ditemukan beberapa tenaga medis dan beberapa penyembuh yang banyak dikunjungi oleh masyarakat. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan teknik wawancara dan observasi. Masyarakat yang masih mempercayai dengan adanya pengobatan tradisional sawan itu karena mereka merasa penyakit yang dideritanya bukanlah penyakit biasa, melainkan menyangkut hal-hal di luar manusia, atau dalam hal ini melibatkan agen (makhluk halus) yang tidak terlihat. Jika seseorang tidak memperoleh kesembuhan yang diinginkannya dari penyembuhan yang telah dipilihnya, maka ia akan mencari upaya penyembuhan yang lain seperti melalui pengobatan medis.
Link : Download