Abstrak | : Banyaknya penebangan pohon sebagai bahan baku pembuatan kertas dan limbah sabut kelapa dan daun rambutan di sekitar lingkungan. Oleh karena itu, dibuat inovasi kertas dari limbah
sambut kelapa dan daun rambutan. Sehingga berkurangnya penebangan pohon dan terciptanya lingkungan yang lestari. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret sampai dengan bulan April 2023. Di Pondok Pesantren Darul Barokah Al-Quds, Prambatan Kidul, Kaliwungu, Kudus. Kertas yang dibuat dari limbah sabut kelapa dan daun rambutan memiliki karakteristik yang berbeda dengan kertas biasa. Meskipun demikian, kertas limbah sabut kelapa dan daun rambutan memiliki sifat bio-degradasi yang lebih baik dan dapat terdegradasi dengan baik dan cepat di dalam tanah, sehingga dapat membantu menjaga kelestarian lingkungan. Dapat disimpulkan bahwa limbah sabut kelapa dan daun rambutan dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan kertas sebagai alternatif kertas biasa. Limbah sabut kelapa dan daun rambutan memiliki potensi besar sebagai bahan baku pembuatan kertas karena ketersediaannya yang melimpah, murah, dan ramah lingkungan. Namun, karakteristik kertas yang dihasilkan dari limbah sabut kelapa dan daun rambutan masih perlu
ditingkatkan |